Free Download Ansav Antivirus Beta

Ansav adalah salah satu antivirus terbaik buatan anak negeri. Daya scanning virus lokal yang dimilikinya cukup dapat diandalkan. 


Sebuah antivirus memang merupakan jalan terbaik untuk melindungi komputer Anda dari serangan virus, setidaknya kehadiran antivirus dapat membuat kita sedikit lega. Walaupun begitu kehadiran antivirus terkadang tidak terlalu berpengaruh karena beberapa virus seringkali dapat menembus pertahanan antivirus yang telah kita gunakan. Ada banyak pilihan antivirus yang bisa digunakan sekarang ini dari mulai antivirus lokal seperti smadav, PCmav atau antivirus internasional seperti symantec, kaspersky, eset selain itu ada juga jenis antivirus berbayar maupun antivirus yang bisa didapatkan secara gratis. Salah satu antivirus lokal yang bisa anda dapatkan secara gratis adalah ANSAV. 

Ansav merupakan salah satu antivirus lokal buatan anak bangsa yang dapat diandalkan performanya. Ansav memiliki beberapa fitur-fitur yang menjadi kelebihannya seperti dapat meng-scan secara cepat, dan memiliki fitur auto scan, jadi bagi Anda yang seringkali menggunakan perangkat drive eksternal seperti flash disk ataupun harddisk eksternal tidak perlu repot-repot meng-scan perangkat tersebut, karena ansav akan melakukan scan secara otomatis ketika Anda menghubungkan perangkat tersebut. 

Selain itu ansav juga memilki database virus yang cukup banyak dan terus diupdate secara berkala terutama virus-virus lokal yang biasanya tidak dapat terdeteksi oleh antivirus internasional. Jadi jika Anda hanya memiliki antivirus internasional dan merupakan antivirus yang berbayar ada baiknya Anda juga menggunakan antivirus lokal seperti ansav untuk melindungi komputer Anda dari virus lokal. 

Ansav memiliki tampilan antar muka yang sederhana dengan beberapa panel tool seperti scan, clean, delete sehingga dapat memudahkan Anda dalam mengatur file-file yang akan Anda scan virus. Ansav juga memiliki fitur quarantine sehingga file-file yang terjangkit virus tidak langsung didelete tetapi dimasukkan ke folder quarantine dulu, karena seringkali sebuah file yang bukan merupakan virus dapat terdeteksi sebagai file yang dicurigai virus. Dengan adanya folder quarantine Anda dapat memilih file mana yang bukan virus dan mengembalikannya ke tempat semula.  




Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Anti Virus And Malware dengan judul Free Download Ansav Antivirus Beta. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://riezcyber4rt.blogspot.com/2012/03/free-download-ansav-antivirus-beta.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Riez Cyber4rt - Rabu, 21 Maret 2012

Belum ada komentar untuk "Free Download Ansav Antivirus Beta"

Posting Komentar